(8/8/2018) Sebagai bentuk kepedulian kepada saudara sebangsa yang menjadi korban gempa di Lombok, Nusa Tenggara Barat, OMNI Hospitals Group membentuk TIM CSR OMNI Hospitals for Lombok yang akan memberikan bantuan secara langsung.
Pemberian bantuan didukung oleh tim yang terdiri dari dokter, perawat dan tim lainnya sejumlah 13 orang serta membawa berbagai kebutuhan penting untuk kesehatan dan pengobatan bagi korban pasca gempa. TIM CSR OMNI Hospitals for Lombok akan berada disana selama 7 hari.
Sebagai salah satu pengusaha yang peduli aktif terhadap program sosial kemasyarakatan, Bapak Irsanto Ongko bersama dengan OMNI Hospitals Group berupaya untuk bisa melaksanakan pelayanan kesehatan kepada masyarakat dengan pemeriksaan dan pemberian obat. Kami juga berupaya untuk membesarkan hati masyarakat disana. Sebab misi kami bukan hanya membantu secara fisik tapi juga psikis.