Stroke merupakan penyebab kematian dan kecacatan nomor dua di dunia dan bertanggung jawab atas hilangnya 116 juta tahun hidup sehat setiap tahunnya. Dampaknya terhadap individu, keluarga, dan masyarakat tidak dapat diperkirakan.
WSO (World Stroke Organization) berkomitmen untuk meningkatkan hasil pengobatan stroke, dengan memastikan bahwa pasien di seluruh dunia mendapatkan akses terhadap perawatan stroke yang mengoptimalkan kelangsungan hidup dan pemulihan mereka.
Sebagai bagian dari pekerjaan ini kami bermitra dengan ANGELS Initiative, untuk meningkatkan jumlah pasien yang dirawat di rumah sakit siap stroke dan untuk mengoptimalkan kualitas perawatan di semua pusat stroke yang ada.
Penghargaan WSO Angels bertujuan untuk:
- Memberikan dukungan praktis untuk meningkatkan perawatan stroke secara global
- Mengenali dan mempromosikan praktik terbaik dalam perawatan stroke
- Berbagi pembelajaran penting seputar penerapan perawatan stroke yang berkualitas.
RS EMC Alam Sutera telah meraih WSO Angels Awards Platinum Periode Q3 & Gold Periode Q4. Kami berkomitmen untuk senantiasa selalu memberikan kualitas perawatan stroke berstandar dunia yang diakui oleh World Stroke organization.