Indikator Mutu
Sebagai rumah sakit yang berkomitmen untuk menyediakan layanan kesehatan yang unggul, EMC Healthcare percaya bahwa hal tersebut akan terwujud dengan memprioritaskan mutu dan keselamatan pasien. Peningkatan mutu kami lakukan dengan selalu menerapkan standar pelayanan kesehatan sesuai dengan aturan yang berlaku agar keselamatan pasien dapat terjaga.
Dengan selalu berkomitmen terhadap mutu pelayanan dan keselamatan pasien, maka akan meningkatkan rasa kepercayaan pasien dan kami juga dapat mewujudkan clinical outcome yang aman dan sesuai sehingga tingkat kepuasan pasien pun meningkat. Hal ini juga ditunjukkan dengan pengelolaan indikator mutu. Karena indikator mutu merupakan salah satu alat dalam sistem manajemen mutu untuk memantau dan mengontrol unsur efisiensi dari sebuah sistem, sedangkan hasil yang dikumpulkan berfungsi sebagai dasar untuk penerapan tindakan korektif dan peningkatan kualitas berkelanjutan.
Silahkan pilih rumah sakit dan tahun terlebih dahulu untuk melihat data Quality Indicator yang tersedia!